KAI Cirebon siapkan 14.210 tiket selama libur panjang Februari 2024

HEADLINE, RAGAM51 Dilihat

Mataparlemen.com – PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi 3 Cirebon, Jawa Barat, menyiapkan sebanyak 14.210 tiket penumpang selama libur panjang akhir pekan yang bertepatan dengan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW dan Tahun Baru Imlek.

“Kita siapkan 14.210 tempat duduk pada perjalanan kereta api (KA) yang beroperasi pada periode libur panjang dari tanggal 8-11 Februari 2024,” kata Manager Humas PT KAI Daop 3 Cirebon Rokhmad Makin Zainul saat dikonfirmasi di Cirebon, Rabu (7/2/2024).

Rokhmad menjelaskan selama masa angkutan ini, terdapat tujuh perjalanan KA di Daop 3 Cirebon yang siap mengantarkan penumpang ke beberapa daerah tujuan.

Adapun untuk rutenya, kata dia, terdiri dari KA Argo Cheribon relasi Cirebon-Gambir, KA Ranggajati relasi Cirebon-Jember, KA Kaligung relasi Cirebon Prujakan-Semarang Poncol dan KA Kaligung relasi Brebes-Semarang Poncol.

Ia mengatakan pada Minggu (11/2) nanti, pihaknya juga sudah menyiapkan perjalanan KA Argo Cheribon (29F) relasi Cirebon-Gambir yang tersedia sebanyak 490 tempat duduk bagi penumpang.

“Langkah ini dilakukan untuk mengantisipasi lonjakan penumpang pada libur panjang akhir pekan di awal Februari 2024,” ujarnya.

Menurut dia, ribuan tempat duduk pada KA itu bisa segera dipesan melalui aplikasi dan layanan resmi milik PT KAI.

Rokhmad menyampaikan kalau PT KAI Daop 3 Cirebon sudah melakukan berbagai langkah guna memastikan para penumpang bisa sampai ke daerah tujuan, dengan aman dan selamat serta dari kemacetan di jalan raya.

Dengan demikian, para penumpang yang memakai jasa layanan transportasi KA dapat melaksanakan perjalanan yang menyenangkan selama liburan.

“Kami menyediakan transportasi KA khususnya di masa libur panjang, supaya masyarakat bisa merasakan perjalanan yang aman,” ucap dia.

Ia menambahkan PT KAI berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan, terutama pada masa high season seperti libur panjang pada akhir pekan ini.***

Komentar